INFOJATENGTERKINI.COM — Pemotretan foto mesra Arya Saloka dan Amanda Manopo baru-baru ini menjadi sorotan setelah video photoshoot mereka menyebar di media sosial.
Publik menilai konsep yang dalam foto tersebut terlalu intim untuk keduanya, yang hanya memiliki hubungan sebagai rekan kerja. Terlebih, Arya Saloka sudah memiliki istri dan seorang anak.
Menanggapi kritikan itu, Amanda Manopo memberi klarifikasi bahwa mereka berdua harus bekerja sesuai dengan kontrak yang telah disetujui.
“Hai semua, untuk kebaikan bersama. Supaya tidak ada masalah, kontrak yang sudah berjalan dilakukan secara profesional,” tulisnya dalam unggahan Instagram Story, Senin (30/8/2021).
Lebih lanjut, gadis 21 tahun ini mengaku bahwa dirinya dan Arya Saloka sudah tidak menerima pekerjaan bersama dalam bentuk apa pun kecuali sinetron.
“Dan saya tidak lagi menerima pekerjaan dalam bentuk apa pun dengan beliau kecuali yang sudah masuk dalam kontrak di sinetron tersebut sampai dengan selesai,” sambungnya.
Amanda berharap dengan adanya karifikasi ini semuanya dapat berjalan secara baik-baik saja.
Dalam video yang beredar, terlihat Amanda duduk di pangkuan Arya Saloka, yang menengadah menatap lawan mainnya.
Tangan Amanda pun melingkari bahu Arya, dan satu tangan pria 30 tahun itu berada di pinggang, serta yang lainnya di kaki gadis mantan Billy Syahputra tersebut.
Akibat konsep photoshoot ini, banyak netizen bertanya-tanya bagaimana perasaan istri Arya Saloka ketika melihat suaminya dekat dengan wanita lain.
Amanda Manopo merespons tudingan dan hujatan yang dialamatkan kepadanya pasca-viralnya foto dan videp di sesi pemotretan untuk iklan dengan Arya Saloka, sejak kemarin. Ia jengah lantaran mendapatkan stempel sebagai perusak rumah tangga dan berpose terlalu intim dengan lawan mainnya di sinetron Ikatan Cinta itu.
Konon Amanda dan Arya melakukan sesi pemotretan untuk iklan MS Slim, salah satu produk dari MS Glow. Keduanya dipasangkan lantaran kesuksesan besar Ikatan Cinta yang mereka bintangi sebagai pasangan suami istri di sinetron itu.
Dalam foto itu, gaun yang dikenakan Amanda, yang diberikan oleh pembuat iklan, dianggap terlalu vulgar.
Baju yang memperlihatkan paha Amanda itu dianggap tak sopan, menurut ukuran netizen.
Gaya Amanda yang menyilangkan pahanya di depan tubuh Arya dan kakinya dipegang pemeran Aldebaran itu dinilai netizen tak sopan.
Netizen menilai foto itu terlalu intim dan tidak menghargai Putri Anne, istri Arya Saloka. Netizen, yang cenderung memaafkan Arya Saloka dan pembuat iklan, menghujani Amanda sebagai perusak rumah tangga dan sengaja menggoda bapak satu anak ini.
Kalimat-kalimat tajam dan tidak sopan ditulis netizen, yang merasa paling benar dan cenderung seksis.
“Profesional kerja tapi semesra itu kaya sama CL dan bisa dulu gitu emang lo gak bisa jaga perasaan istri @arya.saloka ya @amandamanopo,” tulis @arni4129.
“Wanita berkelas seleranya laki orang orang. Masa bodoh sama perasaan bini yang penting cuan,” tulis @opi.nv.
Sejak terlibat di Ikatan Cinta bersama Arya Saloka, Amanda Manopo selalu dikaitkan dengan drama rumah tangga lawan mainnya itu.
Saat Putri Anne terusik lantaran mengaku didoakan bercerai oleh penggemar suaminya, tudingan jahat terus diarahkan kepada Amanda. Hujatan kepada Amanda, yang memilih diam, terus digaungkan hingga sekarang.
Wajah Arya Saloka Bikin Salfok
Momen photoshoot tersebut langsung ramai usai diunggah oleh akun gosip @lambegosiip. Tak sedikit yang membahas ekspresi wajah dari Arya Saloka. Ada juga yang merasa kasihan dengan istri Arya Saloka.
” Muka arya gt bangett.. Mengandung 1000 makna,” tulis akun @valery_collection.
” Gw lihat tampang Arya kok begono amat yak ngeliat amandanya. Apa memang disuruh pasang tampang mupeng gitu ?,” tulis akun @safitri_evi08.
” Tatapannya,” tulis akun @vitha_pratiwy04.
” Ksian sama istrinya ,untung gak pernah liat sinetron IC …..kebangetan banget ahhh Kya gitu,” tulis akun @ hamnybambang.bayu.
(Berbagai sumber)
Amanda Manopo, Arya Saloka, Putri Anne, Ikatan Cinta, Ms Glow, foto mesra